HUBUNGAN SENAM KEGEL DENGAN PENYEMBUHAN LUKA PERINEUM PADA IBU POST PARTUM DI WLIAYAH KERJA PUSKESMAS KABAT BANYUWANGI

  • Stikes Banyuwangi
Keywords: senam kegel, penyembuhan luka perineum

Abstract

Persalinan sering terjadi perlukaan pada perineum, baik luka akibat robekan vagina atau episiotomy, yang menyebabkan rasa nyeri pada luka bekas robekan jalan lahir. Ada beberapa cara untuk mengurangi rasa nyeri pada luka perineum yaitu dengan melakukan senam kegel. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan senam kegel dengan nyeri luka perineum pada ibu post partum. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan desain Quasi Eksperimental dengan rancangan nonequivalent control group Design. Populasi ini seleruh ibu bersalin primi di wilayah kerja Puskesmas Kabat sebanyak 60 responden. Pada penelitian ini teknik pengumpulan data yaitu dengan menggunakan lembar observasi yaitu dengan pengukuran penyembuhan luka responden. Hasil penelitian diketahui hasil uji statistik didapatkan ρ-value 0,028 (ρ-value <α = 0,05). Berarti ada hubungan senam kegel dengan penyembuhan luka perineum pada ibu post partum, terdapat selisih penyembuhan luka dimana ibu yang melakukan senam kegel lebih cepat sembuh jika dibandingkan dengan ibu yang tidak melakukan senam kegel. Dari hasil penelitian yang dilakukan perlu adanya latihan rutin senam kegel dimulai dari kehamilan yang bertujuan untuk menguatkan otot – otot dasar panggul menjelang persalinan serta dapat melenturkan jaringan perineum sebagai jalan lahir bayi sehingga mengurangi kemungkinan robekan jalan lahir atau episiotomy pada perineum.

Author Biography

, Stikes Banyuwangi

D3 Kebidanan

Section
Articles